Love FTW (For The Wean)

"Para ibu hendaklah menyusukan anak-anaknya selama dua tahun penuh, yaitu bagi yang ingin menyempurnakan penyusuan. Dan kewajiban ayah memberi makan dan pakaian kepada para ibu dengan cara ma´ruf. Seseorang tidak dibebani melainkan menurut kadar kesanggupannya. Janganlah seorang ibu menderita kesengsaraan karena anaknya dan seorang ayah karena anaknya, dan warispun berkewajiban demikian. Apabila keduanya ingin menyapih (sebelum dua tahun) dengan kerelaan keduanya dan permusyawaratan, maka tidak ada dosa atas keduanya. Dan jika kamu ingin anakmu disusukan oleh orang lain, maka tidak ada dosa bagimu apabila kamu memberikan pembayaran menurut yang patut. Bertakwalah kamu kepada Allah dan ketahuilah bahwa Allah Maha Melihat apa yang kamu kerjakan." (QS. al-Baqarah: 233).


"Review of evidence has shown that, on a population basis, exclusive breastfeeding for 6 months is the optimal way of feeding infants. Thereafter infants should receive complementary foods with continued breastfeeding up to 2 years of age or beyond." - World Health Organization


..continued breastfeeding up to 2 years of age or beyond.
Menyusui sampai 2 tahun atau lebih. Dengan kesadaran penuh, saya memilih untuk lebih.

Dengar dari teman-teman saya sih kebanyakan anak-anaknya sudah di hypnotherapy sejak berbulan-bulan sebelumnya.. dan banyak dari mereka yang berhasil menyapih saat anaknya tepat 2 tahun.

As a matter of fact, i didn't start early in my weaning process. i managed it as slow as possible because i freaking love masa masa menyusui, -meski pada saya, menyusui gak bikin singset, meski makin kesini kalau banyu udah merem ibunya lanjut insta-surf lambe turah bukannya baca doa-doa anak soleh, meski kita sama-sama pingsan tengah malam (yang terakhir itu breastfeeding goals banget, breastfeed while sleeping)

Beberapa kali saya bilang sama banyu, nanti kalau udah 2 tahun udah gak nenen lagi ya, karena sudah besar.. sebagai anak ucul, kadang dia diem aja ngeliatin, kadang dia melengos, kadang dia langsung sedih merajuk. mungkin batinnya berteriak WHHYYYY??

Suatu kali di masa yang lampau, pernah juga saya coba redam keinginannya untuk menyusu, tapi biasanya Bimo sang Romo ASI menegur, dan berharap saya ikhlas menyusui Banyu meski yang bersangkutan hanya iseng bukan laper, toh 2 tahun sebentar lagi banget.

Seperti kebanyakan anak lain, menjelang 2 tahun keinginan untuk menyusu akan semakin kuat, seperti ingin lagi dan lagi, Sehingga banyak mommies yang khawatir: duh anak gue mabok nih, bisa berhenti gak 2 th, udahin aja deh sekarang, daripada ntar 2 th masih netek ASI basi, Padahal ya begitulah adanya, normal saja, gak ngaruh-ngaruh amat sama kemampuannya menyapih diri sendiri ketika sudah siap pada waktunya.

Teori inti dalam menyapih dengan cinta (weaning with love) adalah : Tidak Menawarkan dan Jangan Menolak . Perlu dipahami, konteks jangan menolak disini bukannya luluh lantah pada mata anak kucing yang berkaca-kaca minta nenen lho ya, tapi siapkan hati dan persenjatai diri dengan 1001 ide pengalih perhatian. Sehingga ketika bebi bala bala keinget nenen, kita langsung giring dengan kesibukan lain.

Banyu masih nenen di 20 Desember 2016, hari dia genap 2 tahun. Apakah saya siap menyapih? Tentu saja. Mungkin saya termasuk dari sedikit Ibu yang gak tipe berharap anaknya don't grow up too fast. i make the most of our time sehingga tidak ada yang saya lewatkan, saya nikmati semua, saya sisihkan semua.

Di hari dua tahunnya, setiap Banyu minta nenen ibu bilang 'Banyu udah gede, nenen itu untuk anak bayi. Ibu peluk aja ya, ibu sayang Banyu. Ibu usap-usap ya.' panjang juga mayan, ya gapapa.. lumayan buat nutupin tangisannya, daripada Banyu nangis gue diemin, mending gue ngoceh. huahaha.

Did it works? not an instant. 
Beberapa kali tak tertahankan, antara rindu dan nyeri breast engorgement karena ASI ku masih rembes bleber. Beberapa malam i'm too lazy to argue and i let him.
Untungnya, Romo lagi libur Natal - Tahun Baru jadi udah kebayang ada Romo yang akan menenangkan ketika Banyu bangun malam, meski pada kenyataannya Romo sleep thru the night, ga peduli segaduh apa malam itu.. yang tentu saja menjadi pemicu kekesalan bumbu rumah tangga kami. Hey cintaku bangun lah urus anakmuuuu.

Dengan segala perjuangan menahan hawa napsu, malam tahun baru 2017, buah hatiku sudah tidak nenen sama sekali, tidur dibawah jam 9 malam, dan bangun sebelum jam 6 pagi.
ketika ngantuk, dia bilang ngantuk, lalu dia datang minta peluk usap-usap sampai ketiduran.
Some days dia minta ibu menyumbangkan suara sumbang untuk pengantar tidur, atau bacain buku dan majalah sampai ibu ketiduran duluan dan dia lanjut bolak balik halaman sendiri. Kini syarat tidurnya hanya 2, kenyang dan ngantuk. Sebelum disapih jam 7 sudah tidur, skrg jam 7 masih minta makan, setengah 9 baru ketiduran.

Sejak disapih, Banyu mengalihkan craving oromotorik-nya ke makanan. Jadi jam 5 pagi sangat mungkin Ibu dibangunkan dengan kalimat 'makan, buu'. Banyu tidak pernah diberikan susu formula, pun sampai saat ini tidak diberi kewajiban minum susu rutin, sesekali jika ingin, Banyu minum fresh milk Brookfarm, karena di Maraca ya adanya itu.

Jadi gimana kalau anak susah makan sebelum 2 th? Apa mending disapih aja biar makannya banyak?
Pendapat profesional saya, ASI bukan penyebab anak malas makan.. jadi penyapihan dini bukan solusi. Jika anak terlalu sering menetek, ibu diharapkan memberi variasi kegiatan agar anak lebih sibuk & aktif.

Banyu lahir 2800 gram. Di usia 2 th beratnya 12 kg.

After 1000 days, i can finally rest at night without interruption.
Thank you Senobanyu Anantasena Arie, i'm nothing without you.

Comments

Popular Posts